HTML
Gilanggsb
12:17:00 AM
SEJARAH HTML
Hyper Text Markup
Language (HTML) adalah bahasa yang digunakan untuk menulis halaman web.
HTML merupakan pengembangan dari standar pemformatan dokumen teks yaitu
Standard Generalized Markup Language (SGML). HTML sebenarnya adalah dokumen
ASCII atau teks biasa, yang dirancang untuk tidak tergantung pada suatu sistem
operasi tertentu.
HTML dibuat oleh Tim Berners-Lee ketika masih bekerja untuk
CERN dan dipopulerkan pertama kali oleh browser Mosaic. Selama awal tahun 1990
HTML mengalami perkembangan yang sangat pesat. Setiap pengembangan HTML pasti
akan menambahkan kemampuan dan fasilitas yang lebih baik dari versi sebelumnya.
Namun perkembangan resmi dikeluarkan pada bulan November 1995 oleh IETF
(Internet Engineering Task Force).
Versi HTML
- HTML Versi 1.0
- HTML Versi 2.0
- HTML Versi 3.0
- HTML Versi 4.0
- HTML Versi 5
KEKURANGAN DAN
KELEBIHAN HTML
Kelebihan-kelebihan HTML antara lain:
1. Merupakan bahasa penkodean yang
lintas platform (cross platform), maksudnya HTML dapat digunakan pada berbagai
jenis mesin komputer yang berbeda dan berbagai macam sistem operasi yang
berbeda. Jadi bersifat fleksibel karena ditulis cukup dengan menggunakan editor
karakter ASCII.
2. Dapat disisipi gambar baik
gambar statis atau dinamis (animasi) termasuk menggunakan gambar untuk
dijadikan hyperlink. Gambar di sini digunakan untuk merujuk pada suatu halaman
web, dimana setiap titik-titik yang sudah didefinisikan berupa rectangular
(kotak), poligon (kurva tak beraturan) atau lingkaran digunakan untuk ‘jump’ ke
halaman lain, atau link ke halaman di luar web yang bersangkutan.
3. Dapat disisipi animasi berupa
Java Applet atau file-file animasi dari Macromedia Flash atau Macromedia
Shockwave (untuk keperluan ini, browser harus memiliki plug-in khusus untuk
menjalankan file-file animasi ini).
Adapun kekurangan
dari HTML ini adalah:
1. Menghasilkan halaman yang
statis, yang saya tahu untuk memperoleh halaman yang dinamis harus menggunakan
bahasa pemrograman tertentu seperti Javascript atau VBScript dan animasi
seperti Flash atau Shockwave.
2. Memiliki tag-tag yang begitu
banyak sehingga susah dipelajari untuk yang masih awam.
Tidak dapat menghasilkan halaman yang interaktif. Interaktif
di sini maksudnya client dapat berinteraksi dengan server. Untuk keperluan itu,
HTML harus disisipi bahasa pemrograman yang dapat menangani hal tersebut,
contohnya Perl atau Tcl.
Sumber : https://zachjr.wordpress.com/2015/01/16/sejarah-html/
No comments :
Post a Comment
Leave A Comment...